Yawme, Membantu Mengingatkan dan Evaluasi Ibadah Rutin Kita

Monday, July 23, 2018

Bismillah...

Kali ini saya mau posting mengenai aplikasi yang membantu saya untuk mengingatkan dan mengevaluasi amalayan yaumiyah saya, namanya yawme. Awalya saya tau aplikasi ini juga dari seorang teman. Dulu sebelum mempunyai anak, saya mempunyai buku saku mengenai catatan amalan yaumiyah, naah sekarang ko nampaknya mulai kendor dan malas untuk mencatat meski ada juga group liqo yang mempunyai targetan amalan yaumiyah untuk pribadi.

Setelah melihat aplikasi ini, nampaknya saya sangat terbantu dalam hal pencatatan juga pengevaluasian.

Diawal buka aplikasi ini kita bisa memilih minat kita terhadap apa saja.
Setelah itu, kia bisa memilih amalan yaumiyah yang akan kita lakukan tiap harinya.
Selain itu, disini juga ada group yang kita bisa bergabung didalamnya dimana tiap group mempunyai target amalan yaumiyah yang berbeda. Nampaknya ada group ini tujuannya adalah untuk saling menyemangati antar anggota karen berjama'ah itu memang lebih asyik. hehe

Kelebihan dari aplikasi terdapat konten artikel tentang minat yang tadi kita pilih.
Link download nya bisa diklik di sini.

#Tantangan10hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia

You Might Also Like

0 komentar