Be Creative Kuliah Bunsay IIP Jakarta

Friday, April 06, 2018

Bismillah..
Tantangan hari ke-9 masih seputar makanan untuk Akira. Kali ini saya ingin menceritakan proses saya untuk berkreatif mendapatkan kira-kira makanan apa yang Akira. Sejak Akira enggan untuk makan dengan lahap, saya selalu berusaha mencari tahu penyebabnya dan mencari solusinya. Setiap waktu makan tiba, saya selalu memperhatikan tingkah laku Akira. Kira-kira apa yang membuatnya enggan makan dengan lahap.
Akhirnya setelah beberapa hari pengamatan, kali ini saya bisa menyimpulkan bahwa Akira ingin makan makanan yang sama dengan Ayah Ibunya. HOHO..Saya berpendapat seperti itu, karena setiap kali kami makan, Akira selalu ingin meraih makanan saya dan suami, dan ketika suami mendekatkan makanan kami ke Akira, mulut Akira terbuka lebar. hehe
Akhirnya tadi sore saya memutuskan untuk memasak pasta kembali, saya dan suami pun ikut makan pasta. Hasilnya, ternyata benaaaaar. Akira mau makan dengan lahap. hohoho. Sekarang saya harus selalu mencari resep makanan dewasa yang bisa dimakan oleh bayi. hehehe
#tantangan10hari
#day9
#level9
#kuliahbunsayiip
#thinkcreative

You Might Also Like

0 komentar