Nice Home Work#8 (Misi Hidup dan Beraktivitas)

Thursday, March 16, 2017

MISI HIDUP DAN PRODUKTIVITAS

Bunda, setelah di materi sesi #8 kita belajar tentang bagaimana pentingnya menemukan misi hidup untuk menunjang produktivitas keluarga. Maka saat ini kita akan lebih menggali bagaimana menerapkannya secara teknis sbb :

a. Ambil salah satu dari ranah aktivitas yang sudah teman-teman tulis di kuadran SUKA dan BISA (lihat NHW#7) Menulis

b. Setelah ketemu satu hal, jawablah pertanyaan “BE  DO HAVE” di bawah ini :
1. Kita ingin menjadi apa ? (BE) Orang yang bermanfaat untuk banyak orang
2. Kita ingin melakukan apa ? (DO) Menebar manfaat dengan menyebarkan tulisan-tulisan yang inspiratif dan bermanfaat.
3. Kita ingin memiliki apa? (HAVE) Ingin memiliki rumah belajar dan rumah baca untuk anak-anak

c. Perhatikan 3 aspek dimensi waktu di bawah ini dan isilah:
1. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu kehidupan kita (lifetime purpose)
Menjadi Ibu dan istri yang profesional  yang membersamai suami dan anak tumbuh dan berkembang menjadi insan yang bermanfaat. Membangun keluarga islami.
2.Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan ( strategic plan)
Mempunyai rumah baca
Mempunyai bisnis sendiri
Mempraktekan ilmu parenting dalam keluarga
3. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu satu tahun ( new year resolution)
Fokus di ilmu parenting berbasih fitrah, dan mencoba menjadi ibu dan istri yang profesional dengan mempraktekkan materi yang didapat diperkuliahan Ibu Profesional,

Mulailah dengan PERUBAHAN, karena pilihannya hanya satu BERUBAH atau KALAH


Salam Ibu Profesional,



/Tim Matrikulsi IIP/

You Might Also Like

0 komentar